7 Profesi Unik Di Jepang Yang Jarang Ditemui Di Negara Lain

Jepang memang merupakan salah satu negara maju yang unik dan cantik. Alamnya yang indah berpadu dengan budaya yang masih dijunjung tinggi warganya,ditengah kecanggihan tekhnologi yang mereka miliki. Jepang memang unik dan seru.

Keunikan dan keseruan Jepang tidak melulu soal pariwisata dan budaya mereka,tapi juga profesi-profesi unik warganya yang sulit sekali ditemukan di negara lain. Yak,orang Jepang ini sudah terdidik untuk bekerja atau mencari tambahan uang saku semenjak sekolah.

Selain disiplin,mereka juga terkenal pekerja keras. Inilah yang mungkin melahirkan profesi-profesi aneh di Jepang.

7 Profesi Unik Yang Ada Di Jepang

1. Jasa Sewa Pacar 

Orang Jepang ini punya tingkat kesibukan yang sangat tinggi dan agak sedikit kaku. Makanya banyak yang tidak percaya diri untuk melakukan pendekatan untuk mencari pasaangan. Nah disinilah celah bisnis tersebut ada. Jasa penyewaan pacar akan membuat mereka punya pacar seperti sungguhan yang bisa dipamerkan kepada keluarga maupun teman.

Jasa penyewaan pacar "Moe Date" misalnya menyewakan pacar dengan durasi perjamnya 4500 yen. Namun ada peraturan yang harus ditaati,yakni tidak boleh menyewa pacar dibawah umur 18 tahun dan tidak boleh berhubungan seksual.

2. Jasa Minta Maaf

7 Profesi Unik Di Jepang Yang Jarang Ditemui Di Negara Lain
pic by wonderslist.com
Jasa ini melayani kebutuhan seseorang yang hendak minta maaf namun tak cukup berani untuk berhadapan langsung dengan yang bersangkutan. Layanan minta maaf ini bisa dilakukan via telepon maupun ketemu langsung dengan tarif yang berbeda. Ketemu langsung tentu lebih mahal tarifnya.

3. Jasa Hapus Air Mata

Jasa ini diperuntukkan bagi wanita yang butuh dihapus airmatanya ketika sedang bersedih. Dan tentu saja pria yang ditawarkan adalah pria-pria tampan. Ikemeso adalah perusahaan yang mengawali bisnis ini. Mereka bahkan melakukan training terapi menangis berlisensi bagi para pekerjanya.

4. Jasa Tamu Undangan

Jasa ini melayani orang yang merayakan pesta namun tidak memiliki banyak orang untuk diundang. Banyaknya tamu yang hadir memang bisa mendongkrak wibawa sang empunya acara. Mereka akan bangga jika pestanya banyak tamu dan terkesan meriah. Selain menjadi tamu undangan palsu,mereka juga bisa sekalian jadi penyanyi di pesta tersebut dengan bayaran tambahan.

5. Jasa Mengerjakan PR

Jasa ini diperuntukkan bagi siswa-siswi Jepang yang kesulitan mengerjakan PR khususnya di liburan musim panas. Kalau siswa-siswi tersebut ingin tetap menikmati liburan musim panas,mereka bisa menyewa jasa mengerjakan PR ini,agar liburannya tidak terganggu.

6. Jasa Sewa Paha Untuk Iklan

Yang inilah jasa yang bisa dipergunakan oleh para pebisnis yang iklannya susah dapat perhatian orang. Dengan menyewa paha gadis Jepang yang pakai rok mini,sebuah iklan tentu akan lebih dapat perhatian.

7.  Jasa Penyimpanan Barang Mantan

Jasa ini diperuntukkan bagi siapa saja yang tidak ingin teringat mantan karena melihat barang pemberiannya namun enggan membuangnya. Namun jasa ini tidak melayani penyimpanan barang yang terlalu berharga seperti emas dan lain-lain.
Selain itu jasa layanan penyimpanan barang mantan ini juga berguna untuk menjaga momen indah kamu bareng mantan.

Nah itulah tadi jasa atau profesi aneh dan unik yang ada di negeri Jepang. Di Indonesia juga ada profesi nyentrik yang belakangan jadi perbincangan publik karena sukses besar. Jasa pembuatan caption oleh komika Zarry Hendrik.
Gimana terinspirasi menciptakan profesi unik?

Dikutip dari wonderslist.com

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel